Sinopsis
Manfaat dan khasiat beras, baik dari apek pangan maupun non-pangan sangat perlu untuk diketahui masyarakat. Ada beberapa alas an yang mendasarinya, antara lain: pertama, beras, merupakan komoditas pangan yang relative mudah didapat karena banyak terdapat di sekitar kita. Kedua, pertumbuhan penduduk yang terus bertambah mengakibatkan permintaan beras juga meningkat. Dengan demikian, beras juga dapat menjadi penyeimbang antara pemenuhan bahan pangan dengan penigkatan kualitas kesehatan dan perawatan tubuh.
Buku ini menyajikan manfaat dan khasiat beras, baik beras putih (yang sudah sering kita temui), beras hitam, beras merah, beras ketan hingga beras analog. Buku ini dapat memperkaya wawasan dan pengetahuan kita agar dapat memanfaatkan beras secara maksimal. Selamat membaca. Selamat menikmati berbagai manfaat dari berbagai macam beras, dan selamat mencoba.