Sinopsis
“Buku yang ada di hadapan para pembaca ini merupakan satu karya penting dalam khazanah pengetahuan mengenai korporasi dan pertanggungjawaban pidananya Tentu saja, jika buku ini sama saja dengan buku-buku lainnya mengenai korporasi, tidak ada hal yang istimewa Akan tetapi, buku ini justru sangat berbeda dengan buku-buku terdahulu yang membahas tentang korporasi dan pertanggungjawaban pidananya Melalui penelitian yang sangat mendalam, tekun, detail, dan menggunakan banyak sumber terpercaya dari buku, jurnal, perundang-undangan, putusan pengadilan, materi-materi perbandingan, serta wawancara dengan berbagai narasumber penting, buku ini merupakan suatu karya yang sangat baik Singkatnya, dengan membaca buku ini, para pembaca akan mendapat pengetahuan, wawasan yang luas dan mendalam tentang seluk beluk korporasi dan pertanggungjawaban pidananya Hal yang umum dan khusus dibahas dengan menarik dan lengkap Buku ini penting bagi banyak kalangan, mahasiswa hukum, akademisi, pemerhati hukum, praktisi hukum serta penegak hukum:
Prof Dr Topo Santoso, SH, MH
Guru Besar Hukum Pidana, Fakultas Hukum Universitas Indonesia
“Buku yang ditulis Dr Nani Mulyati hadir untuk ikut memberikan pencerahan akademik tentang pertanggungjawaban pidana korporasi dalam berbagai aspek Diskursus para ahli hukum pidana mengenai pertanggungjawaban pidana korporasi telah diurai secara lugas dalam buku ini, termasuk di dalamnya analisis tentang praktik perundang-undangan di Indonesia, baik dalam konteks “jus constitutum’”, “Ius operatum” maupun “jus constituendum”, Dalam pandangan saya selaku seorang akademisi, buku ini sangat berguna tidak saja bagi para mahasiswa hukum dalam berbagai strata: melainkan juga bagi para praktisi hukum, termasuk para perancang perundang-udangan Oleh karena itu, saya menyambut baik kehadiran buku di tengah para pembaca, dan sekaligus “appreciate” terhadap sumbangan pemikiran Dr Nani Mulyati dalam mencerdaskan kehidupan bangsa di bidang hukum pidana”
Prof Dr H Elwi Danil, SH, MH
Guru Besar Hukum Pidana, Fakultas Hukum Universitas Andalas
“Buku karya Dr Nani Mulyati hadir di saat yang tepat, yaitu di tengah diskursus publik ihwal korporasi dan pertanggungjawaban pidananya sedang menjadi isu sentral dalam design besar agenda pemberantasan korupsi di Indonesia Selain kaya dengan bangunan teori, penulis mengemukakan puluhan putusan pengadilan perihal pertanggung-jawaban korporasi Singkatnya, sebuah karya akademik yang harus dibaca dan ditimbang dalam merumuskan pengaturan pertanggungjawaban pidana korporasi ke depan”
Prof Dr Saldi Isra, SH, MH
Hakim Konstitusi RI dan Guru Besar Fak Hukum Universitas Andalas