Sinopsis
Buku ini mengupas tuntas berbagai problematika klasik urusan cinta, perkawinan, dan keluarga yang merupakan kompilasi dari Rubrik Konsultasi Perkawinan dan Keluarga Majalah BP4 (Badan Penasehatan Perkawinan, dan Penyelesaian Perceraian) yang diasuh Bunda Zubaidah Muchtar, seorang pakar perkawinan dan keluarga, selama 38 tahun terakhir.
Beliau bahkan hingga saat ini masih tetap aktif sebagai Konsultan/Penasehat Perkawinan di BP4 yang berkantor di Mesjid Istiqlal, setiap hari Selasa dan Kamis, serta menjadi mediator di Pengadilan Agama Jakarta Pusat yang tugasnya mendamaikan pasangan suami-istri yang hendak bercerai.
Pendekatan resolusi konflik berlandaskan ajaran agama, psikososial dan kasih sayang, digunakan dalam memberi alternatif jalan keluar yang mencerahkan dan mendamaikan dari berbagai kasus yang menarik, sehingga Bunda Zubaidah Muchtar mampu menyelamatkan demikian banyak perkawinan yang hampir kandas. Oleh karenanya, buku ini menjadi sangat penting dibaca kalangan masyarakat luas, baik tua dan muda, agar dapat menarik hikmah dan pelajaran dari berbagai kasus dan tidak mengulangi kesalahan yang sama.