Buku ini tentang latihan desain grafis menggunakan Photoshop dan CorelDRAW. Jika Anda tertarik dengan dunia grafis, kuasailah Photoshop dan CorelDRAW secara cepat. Kelebihan buku ini dibandingkan buku-buku lainnya adalah: - Berorientasi pada latihan-latihan menggambar dan mengolah digital imaging. - Dilengkapi petunjuk visual yang memudahkan Anda. - Akses menuju video tutorial dan file-file latihan. - Desain-desain grafis yang bagus serta kreatif. Untuk dapat mempraktikkan latihan-latihan di dalam buku ini, Anda membutuhkan spesifikasi minimum sebagai berikut: - PC yang dapat mengoperasikan Photoshop minimum CS5 dan CorelDRAW minimum X7. - Video player untuk menonton video tutorial. - Koneksi internet untuk mengunduh video tutorial dan file-file latihan dari situs Thinkjubilee.com Setelah membaca, diharapkan Anda terampil menggambar, mengolah foto, membuat manipulasi, serta mengedit foto secara cepat.