Pelbagai uraian dan pembahasan masalah-masalah terpilih di bidang hukum pidana dirangkum dan dikemukakan oleh dua orang terpilih yang tidak diragukan kemampuannya di bidang hukum pidana. Yang tercakup dalam buku ini adalah pelbagai substansi di bidang hukum pidana, antara lain: masalah-masalah tindak pidana perekonomian dan perbankan, di bidang lingkungan hidup, computer dan kejahatan profesi, penayangan koruptor di media televisi, perlindungan korban dan perlindungan terhadap anak dalam proses peradilan dan masalah contempt of court. Tidaklah salah bila masyarakat luas, khususnya kalangan mahasiswa, para teoretisi, praktisi, maupun pembuat kebijakan memiliki buku ini.
menyajikan hukum pidana dalam kacamata hukum pidana formal maupun materiil. serta dimensi kriminologi dikorelasikan dengan kebijakan dan pembaruan hukum pidana. dalam buku ini juga dijelaskan mengenai perkara-perkara yang berhubungan atau berkaitan dengan perempuan dan anak sehingga dapat dijadikan referensi yan bagus untuk karya ilmiah di bidang hukum atau penelitian kualitatif