
Dr. Eko Aditiya Meinarno, S.Psi., M.Si. adalah pengajar tetap di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia (FPsi-UI). Pendidikan Strata Satu-nya adalah Jurusan Psikologi dari FPsi-UI (lulus tahun 2000) dan pendidikan Strata Dua-nya adalah Antropologi dari Fak. Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UI (lulus tahun 2006). Gelar S-3 diperoleh dari UPI YAI (Univ. Persada Indonesia Yayasan Administrasi Indonesia) pada tahun 2017.
Minatnya terhadap kondisi sosial membuatnya berkecimpung di Psikologi dengan peminatan Psikologi Sosial. Bentuk konkretnya adalah menjadi anggota tim ajar Psikologi Lintas Budaya (2004–2009); Psikologi Sosial, Antropologi (2001–2007); Individu, Kebudayaan, dan Masyarakat.
Aktivitas penulis selain mengajar adalah meneliti dan menulis (untuk seminar nasional dan internasional, jurnal nasional, dan buku ajar). Beberapa bukunya yang telah terbit, di antaranya bertemakan “Psikologi Sosial” dan “Manusia dalam Kebudayaan dan Masyarakat”. Penghargaan yang pernah diterima adalah penghargaan tingkat universitas untuk penulisan buku ajar tahun 2008. Aktivitas lain adalah menjadi anggota APsyA (Asian Psychological Association) dan anggota Dewan Editor Jurnal Psikologi Mind Set.