
Prof. Dr. Damsar, M.A. lahir 3 Juli 1963, adalah seorang ilmuwan dan pengajar Indonesia. Ia merupakan seorang ahli sosial kemasyarakatan (sosiolog) yang mengajar sebagai guru besar sosiologi ekonomi di Universitas Andalas (Unand), Padang, Sumatra Barat. Damsar dipercaya menjabat sebagai Ketua Koordinator Kopertis Wilayah X yang mencakup provinsi Sumatra Barat, Riau, Kepri, dan Jambi sejak 2010. Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua Program Studi Administrasi Negara dan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Andalas.
Mengambil gelar S1 di Universtias Andalas jurusan Ilmu Sosial pada tahun 1987 kemudian menyelesaikan S2 di Universitas Indonesia jurusan Sosiologi pada tahun 1992.