
Te o Toriatte (Genggam Cinta) adalah karyanya yang ke-15 (14 fiksi dan 1 non-fiksi) atau karya kelima bersama Gramedia Pustaka Utama setelah novel sejarah Napoleon dari Tanah Rencong (2013), dan Trilogi Imperia (Ilusi Imperia, Rahasia Imperia, dan Coda Imperia, 2014-2018).
Setting SMAN 8 Jakarta pada novel ini merupakan bentuk penghormatannya pada almamater yang turut membentuk wawasannya, sebelum melanjutkan pendidikan ke Jurusan Sosiologi FISIP UI dan memperdalam Ekonomi Islam di pascasarjana TAZKIA University College of Islamic Economic.